Audit Mutu Internal (AMI) Universitas Gadjah Mada dilaksanakan untuk memastikan program studi di lingkungan Universitas Gadjah Mada telah melaksanakan rangkaian proses akademik sekaligus kontrol internal oleh kualitas prodi dari Universitas.
Instrumen evaluasi yang digunakan dalam AMI yaitu Instrumen Evaluasi Diri Program Studi (untuk program studi) berbasis akreditasi BAN-PT terbaru. Diharapkan dilakukannya AMI ini setiap tahun akan membantu prodi menyiapkan diri menghadapi akreditasi BAN-PT.
Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota telah melaksanakan AMI pada tanggal 15 November 2019, dengan auditor Dr. Bilal Ma`ruf, S.T., M.T. dari Departemen Teknik Geodesi dan Noor Akhmad Setiawan, S.T., M.T., Ph.D. dari Departemen Teknik Elektro.dan Teknologi Informasi. Rangkaian acara AMI yaitu menganalisis hasil audit dari tahun-tahun sebelumnya, menganalisis dan mengaudit mutu dari tahun ini, serta wawancara mahasiswa Program Sarjana Perencanaan Wilayah dan Kota dan mahasiswa Program Master Perencanaan Wilayah dan Kota terkait kritik dan saran terhadap prodi terkait.